Jakarta, Dunis – Soal libur sekolah saat Ramadan, Mendikdasmen saat menghadiri Tanwir Aisyiyah di Jakarta pada Rabu, (15/1/25) mengatakan, wacana libur sekolah sebulan saat Ramadan sudah dibahas lintas kementerian.
Namun keputusan masih menunggu surat edaran. Sebab Menteri Agama Nasaruddin Umar masih dalam perjalanan pulang dari Arab Saudi untuk mengurusi haji 2025.
“Sudah kita bahas tadi malam lintas kementerian. Tapi nanti pengumumannya tunggu sampai ada surat edaran bersama Kementerian Pendidikan Dasar Menengah, Kementerian Agama, dan Kementerian Dalam Negeri,” kata Mu’ti yang menjabat Sekum Muhammadiyah.
“Mudah-mudahan dalam waktu singkat yang ada sekarang kan Pak Menteri Agama sedang dalam perjalanan dari Tanah Suci dan ini mudah-mudahan dalam waktu yang tidak terlalu lama,” ungkapnya.
Libur selama Ramadan bagi sekolah dan kampus sudah pernah diterapkan di Indonesia. Libur sekolah di RI pertama kali diterapkan pada zaman kolonial Belanda dan Orde Lama.
Pada era Presiden Gus Dur, diterapkan kebijakan libur selama Ramadan. Selama libur, sekolah bisa memberlakukan pesantren kilat atau kegiatan keagamaan lainnya